Seongeup Folk Village – Wisata Kota Kecil Yang Kaya Budaya

Bagikan

Songeup Folk Village – Berbicara tentang keindahan dari Pulau Jeju memang tidak pernah ada habisnya. Apalagi jika di tambah dengan adanya desa yang sangat tenang. Juga masih mempertahankan kehidupan Jeju dari zaman dulu yaitu Songeup Folk Village. Songeup Folk Village ini terletakdi kaki Gunung Halla yang mana masih sangat asri dan memberikan ketenangan untuk para pengunjung yang merasa penat dengan rutinitas mereka sehari-hari. Seongeup Folk Village merupakan sebuah kota kecil yang mempunyai banyak budaya.

Seongeup-Folk-Village-Wisata-Kota-Kecil-Yang-Kaya-Akan-Budaya

Properti budaya pada desa rakyat sudah di turunkan dari generasi ke generasi serta termasuk harta seperti rumah tinggal, sekolah Konfusianisme. Juga kuil, patung batu, monumen batu, kantor pemerintahan kuno, batu giling besar (di tarik oleh sapi atau kuda) dan reruntuhan benteng. Di antara permata budaya desa rakyat merupakan aset budaya yang tidak berwujud seperti permainan rakyat, pengrajin rakyat setempat, makanan asli serta dialek lokal. Bahkan pepohonan merupakan bagian terpenting dari warisan daerah tersebut. Sejumlah pohon zelkova juga jelatang yang berusia ratusan tahun berada di tengah-tengah desa serta melestarikan suasana bermartabat sejak zaman dulu.

2 Spot Wisata Yang Ada Di Songeup Folk Village

Seongeup-Folk-Village-Kota-Kecil-Yang-Kaya-Akan-Budaya

Ternyata di sekitar tempat Songeup Folk Village terdapat spot wisata yang sangat menarik. Jika anda sedang berada di Songeup Folk Village maka sempatkan waktu untuk mengunjungi beberapa tempat wisata KELILING DUNIA seperti :

Taman kuda Jeju

Tempat pertama yang dapat anda kunjungi yaitu Jeju Horse Park atau taman kuda Jeju. Wisata ini bisa mengenalkan kita pada kuda Jeju secara lebih dekat lagi dengan cara yang sangat menyenangkan. Sangat cocok untuk di jadikan sebagai salah satu tempat wisata edukasi.

Baca Juga : The Potala Place – Tips Berkunjung Ke Wisata Menarik Di Tibet

Kim Young Gap Gallery Dumoak

Tidak hanya itu, anda juga dapat berkunjung ke Kim Young Gap Gallery Dumoak. Galeri yang ada di Pulau Jeju ini di dedikasikan bagi seorang fotografer yang mana menghabiskan hidupnya hanya untuk memotret keindahan dari seluruh pulau Jeju. Tentu saja di Kim Young Gap Gallery Dumoak, anda dapat melihat semua hasil jepretan dari Kim Young Gap tentang Pulau Jeju yang sangat indah. Selain itu, anda juga dapat merasakan dedikasi hidup yang sangat tinggi dari Kim Young Gap untuk Pulau Jeju.

Cara Ke Songeup Folk Village Korea

  • Agar bisa sampai ke wisata Songeup Folk Village Korea anda dapat naik bus dari terminal bus Jeju Intercity. Lalu anda bisa naik bus Intercity ke Beonnyeong-ro kemudian turun di Seongeup 1 (il)-ri samuso. Setelah itu, pergilah ke tikungan yang ada di sana dan berjalan sebentar kira-kira sejauh 200m. Untuk akses yang satu ini anda membutuhkan waktu sekitar 1 jam lebih 40 menit.
  • Jika mungkin terlalu lama, maka anda dapat memilih akses yang kedua ini. Pertama, anda bisa berangkat dari terminal bus Seogwipo Intercity lalu naik bus Dongilju. Setelah itu anda turun di Pyoseon-ri samsuo. Lalu berjalan lurus kemudian belok kiri ke persimpangan, setelah itu jalan lagi hingga anda tiba di halte bus selanjutnya. Berikutnya, anda bisa naik bus Beonnyeong-ro lalu turun di Seupeup 1-ri. Akses yang kedua ini tidak memakan banyak waktu dan jauh lebih singkat yaitu sekitar 45 menit saja.

Itulah informasi wisata Seongeup Folk Village yang bisa kami berikan, lihat info wisata lainnya dengan klik friendsoflimekilnsociety.org.

Bagikan

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *